Bagi kalian yang ingin mendapatkan keuntungan saat membeli reksadana pendapatan tetap itu tidak boleh asal asalan. Memang reksadana pendapatan tetap risikonya jauh lebih kecil di banding jika kalian membeli reksadana saham.
Meski risikonya kecil, bukan berarti kalian boleh serampangan dalam membeli reksadana pendapatan tetap. Kalian tetap harus mengeceknya terlebih dahulu sebelum membeli.
Jangan sampai uang yang kalian investasikan di reksadana pendapatan tetap malah mendapatkan kerugian.
Berikut di bawah ini vinansia bagikan tips bagi kalian yang ingin membeli reksadana pendapatan agar mendapatkan keuntungan.
1. Pastikan Harus Berizin OJK
Tips pertama ini menjadi hal yang sangat krusial. Jangan sampai produk reksadana yang kalian beli belum mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Karena jika produk reksadana yang kalian beli sudah berizin dari OJK paling tidak ada pengawasan langsung dari OJK.
Jadi jika sewaktu waktu ada hal yang menyimpang dari peraturan, OJK bisa memberikan teguran kepada manajer investasi di mana kalian beli produknya.
2. Tren Keuntungan dan Underlying Assetnya
Yang tak kalah penting sebelum kalian membeli reksadana tetap adalah bagaimana tren keuntungannya selama ini. Apakah produk reksadana pendapatan tetap yang kalian beli sudah sesuai dengan keuntungan yang kalian harapkan atau tidak. Kalian bisa mengecek terlebih dahulu sebelum membeli produknya.
Selain tren keuntungan, kalian juga perlu melihat underlying asetnya. Yang namanya reksadana pendapatan tetap itu underlying asetnya berupa surat utang.
Dan kalian harus benar benar memastikan underlying asetnya bukan berupa surat utang yang punya potensi besar gagal bayar.
Caranya coba kalian periksa peringkat surat utangnya serta lembaga yang menerbitkan surat utang tersebut. Agar lebih aman pilihlah yang komposisi underlying asetnya mayoritas di surat utang negara. Atau kalaupun tidak, pastikan surat utang korporasi yang memiliki rating minimal Single A.
3. Biaya (Fee)
Sebelum kalian membeli produk reksadana tetap kalian perlu memastikan berapa fee yang akan dikenakan dan kapan akan ditagihkan padamu ketika kamu membeli reksadana pendapatan tetap. Usahakan pilih fee yang tidak terlalu besar sehingga kalian bisa mendapatkan keuntungan yang maksimal. []
Comments